Skip to Main Content

Informasi Check-in

Anda dipersilakan untuk menggunakanCheck-in Otomastis atau Check-in Online dan konter peletakan bagasi di bandara untuk menhemat waktu Anda. Ini akan membuat Check-in Anda lebih mudah dan cepat.

Informasi Check-in

Informasi Check-in

Penumpang dapat mencari konter Gold untuk mengidentifikasi check-in "Prioritas" ketika mereka memiliki status Kartu Diamond/Gold EVA infinity MileageLands atau memegang Kartu Gold Star Alliance. Penumpang yang telah menyelesaikan check-in online hanya perlu mendaftarkan bagasi dan dapat langsung menuju ke konter "Peletakan Bagasi" yang berwarna oranye. Penumpang yang belum melakukan check-in online atau membutuhkan layanan khusus lainnya dapat menggunakan konter "Check-in" berwarna hijau.

Sediakan waktu yang cukup untuk menyelesaikan check-in dan formalitas keamanan, imigrasi dan/atau bea cukai yang diperlukan. Kami menyarankan Anda untuk check-in minimal satu jam sebelum waktu keberangkatan yang dijadwalkan untuk penerbangan internasional. Jam operasi untuk konter check-in EVA dan waktu yang diperlukan untuk prosedur sebelum berangkat di beragam bandara dapat berbeda. Silakan merujuk ke Bandara di Seluruh Dunia di situs web kami untuk informasi lebih detail.

Jika Anda adalah penumpang dengan kebutuhan atau pertimbangan khusus, misalnya anak di bawah umur tanpa pendamping, penyandang disabilitas, tuna rungu, tuna netra, pengguna kursi roda atau alat bantu jalan,dll.,serta memerlukan bantuan untuk menyelesaikan prosedur check-in dan pra-boarding, kami menyarankan agar Anda melakukan check-in setidaknya dua jam sebelum jadwal waktu keberangkatan. 

Harap selesaikan proses check-in untuk mendapatkan boarding pass setidaknya satu jam sebelum jadwal penerbangan. Jika tidak, kursi yang dipesan akan dilepaskan dan Anda dapat ditolak naik pesawat jika Anda tidak dapat tiba tepat waktu.

Jika Anda adalah penumpang transit dan telah mendapatkan boarding pass, harap tiba di pintu keberangkatan paling lambat 30 menit sebelum jadwal waktu keberangkatan untuk memverifikasi dokumen perjalanan Anda.

Apa yang saya perlukan untuk check-in?

Anda wajib menyiapkan tiket, dokumen perjalanan bagasi terdaftar dan tidak terdaftar. Silakan merujuk ke Kondisi Pengangkutan untuk lebih jelasnya.

Informasi Kursi Pintu Keluar

  1. Sesuai dengan peraturan dan untuk memastikan keselamatan kabin, kursi pintu keluar tidak dapat diberikan kepada penumpang yang termasuk dalam kategori berikut:
    • Tidak memiliki mobilitas, kekuatan atau ketangkasan yang memadai di kedua lengan/tangan atau kaki.
    • Kurang dari 15 tahun.
    • Tidak memiliki kemampuan untuk membaca atau memahami instruksi cetak atau grafis yang terkait dengan evakuasi darurat.
    • Tidak memiliki kapasitas visual yang memadai untuk melakukan fungsi-fungsi yang dapat diterapkan tanpa bantuan visual selain lensa kontak atau kacamata.
    • Tidak mempunyai kapasitas pendengaran yang memadai untuk mendengar dan memahami instruksi dari anggota awak kabin tanpa bantuan selain alat bantu dengar.
    • Tidak memiliki kemampuan untuk menyampaikan informasi secara lisan kepada penumpang lain.
    • Memiliki tanggung jawab untuk merawat anak kecil.
    • Orang yang dideportasi atau pendampingnya. 
    • Melakukan perjalanan dengan layanan hewan (misal: anjing pemandu).
    • Penumpang dengan bagasi yang dibawa ke kursi lain.
    • Memiliki kondisi apa pun yang dapat membahayakan tubuh jika melakukan fungsi apa pun di bawah ini.
  2. Dalam keadaan darurat, ketika pesawat berhenti total dan instruksi dari awak kabin diberikan (jika awak kabin tidak dapat memberikan instruksi, setelah sinyal evakuasi atau perintah terdengar), silakan bantu dengan fungsi-fungsi berikut:
    • Dapat menemukan pintu keluar darurat.
    • Mampu mengenali mekanisme pembukaan pintu keluar darurat dan petunjuk pengoperasian.
    • Dapat membaca dan memahami petunjuk pengoperasian pintu keluar darurat, mengikuti sinyal tangan dan petunjuk lisan yang diberikan oleh anggota awak.
    • Dapat menyimpan atau mengamankan pintu keluar darurat sehingga tidak akan menghalangi penggunaan pintu keluar.
    • Dapat mengaktifkan dan menstabilkan seluncur setelah mengembang dan meluncur turun (rakit) terlebih dahulu untuk membantu orang lain turun dari seluncur; (tidak berlaku untuk pesawat tanpa seluncur).
    • Dapat menilai, memilih, dan mengikuti jalur keluar yang aman dari pintu keluar darurat dan pesawat.
    • Bersedia membantu penumpang lain menjauh dari pesawat.
  3. Jika Anda tidak dapat atau tidak ingin melakukan fungsi ini, harap beri tahu staf reservasi atau staf darat untuk pengaturan ulang tempat duduk. Kami sangat menghargai kepatuhan Anda terhadap peraturan dan bantuan keselamatan kabin.

Setelah check-in, apa yang harus saya lakukan?

  • Periksa boarding pass Anda untuk memastikan sudah benar, misalnya nama, penerbangan, tujuan, dll.
  • Pastikan bagasi terdaftar Anda telah ditandai dengan label ke tujuan yang benar dan tanda terima yang benar.
  • Pergilah ke pintu keberangkatan Anda lebih awal sehingga Anda akan siap untuk naik ke pesawat setidaknya 30 menit sebelum keberangkatan.