Jika Anda tidak memiliki bagasi untuk check-in, Anda dapat langsung melanjutkan ke pemeriksaan keamanan dan kontrol imigrasi di pintu keberangkatan dengan boarding pass elektronik Anda. Harap tiba di pintu keberangkatan paling lambat 30 menit sebelum keberangkatan penerbangan untuk menunjukkan dokumen perjalanan Anda. Bagi penumpang yang memiliki bagasi untuk check-in, silkan letakkan bagasi Anda di konter peletakan bagasi paling lambar 60 menit sebelum keberangkatan penerbangan terjadwal.
EVA AIR App menyediakan fitur penyimpanan boarding pass, Anda dapat menyimpan e-boarding pass Anda ke "Pass Saya". Anda juga dapat menyimpannya ke Apple Wallet atau Google Pay, tergantung pada perangkat iPhone atau Android yang Anda gunakan.